Kedaikepo.com -Xiaomi resmi meluncurkan seri Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus. Keduanya membawa spesifikasi mumpuni namun dibanderol dengan harga yang masih relatif terjangkau.
Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus, keduanya hadir dengan layar berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ mengusung Panel OLED dengan dukungan Dolby Vision.
Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus memiliki refresh rate layar sebesar 120Hz.
Dibagian performa, kedua HP ini ditenagai chipset MediaTek Dimensity 1080, dengan RAM up to 12 GB dan media penyimpanan internal up to 256 GB. Keduanya menjalankan OS MIUI 13 berbasis Android 12.
Dibagian fotografi, Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus memiliki kamera utama yang berbeda, Redmi Note 12 Pro dibekali kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX766.
Sementara Redmi Note 12 Pro Plus dibekali kamera utama 200 MP dengan sensor Samsung HMX.
Dibagian belakang keduanya sama-sama memiliki kamera ultra-wide 8 MP dan lensa makro 2 MP.
Dibagian daya, Redmin Note 12 Pro didukung baterai berkapasitas 5000mAh dengan pengisian cepat 67W dan Redmi Note 12 Pro Plus didukung baterai 4980mAh dengan pengisian cepat 120W dan chip P1, Yang di klaim mampu mengisi daya hingga 100% dalam 19 menit.
Berikut Spesifikasi singkat Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus :
- Layar: 6.67-inch FHD+ (1080×2400 pixels) OLED dengan refresh rate 120Hz
- Chipset: MediaTek Dimensity 1080, GPU Mali-G68 MC4
- RAM: 6GB, 8GB, 12 GB (LPDDR4X)
- Internal Memori: UFS 2.2 128 GB / 256 GB
- OS: MIUI 13 (Android 12)
- Kamera Depan: 16MP dangan aperture f/2.45
- Konektifitas: 5G SA (n1/3/5/8/28a/38/40/41/77/78) / NSA (n38/40/41/77/78), Dual 4G VoLTE, Wi-Fi 6 802.11 ac (2.4GHz + 5GHz), Bluetooth 5.2, GPS + GLONASS, USB Type-C
- Baterai: 5000mAh with 67W (Note 12 Pro) / 4980mAh battery with 120W (Note 12 Pro+) fast charging
Redmi Note 12 Pro akan hadir dalam tiga pilihan warna yaitu Stardust Purple, Frosted Blue, dan Onyx Black. Dengan bandrol harga :
- 24.999 rupee atau sekitar Rp 4,7 juta untuk pilihan RAM 6GB + 128GB
- 26.999 rupee atau sekitar Rp 5,1 juta untuk pilihan RAM 8GB + 128GB
- 27.999 rupee atau sekitar Rp 5,3 juta untuk pilihan RAM 8GB + 256GB
Untuk Redmi Note 12 Pro Plus, Hp ini juga hadir dalam tiga pilihan warna Arctic White, Iceberg Blue, dan Obsidian Black. Dengan Bandrol harga:
- 29.999 rupee atau sekitar Rp 5,7 juta untuk pilihan RAM 8GB + 256GB
- 32.999 rupee atau sekitar Rp 6,2 juta untuk pilihan RAM 12GB + 256GB.
Keduanya mulai dijual Xiaomi di India pada 11 Januari 2023 mendatang.